Minggu, 15 November 2015

Tugas Bahasa Indonesia (meringkas Nasa ikut cari MH370)


NASA IKUT CARI MH370

            Kuala Lumpur – NASA bergabung dalam operasi pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang Sabtu (8/3). Untuk mencari pesawat MH370, NASA akan mengkaji strategi yang akan diterapkan pada proses pencarian dengan melibatkan 25.000 sukarelawan secara online.

            Salah satunya dengan temuan gambar dari satelit dan kamera luar angkasa yang dapat mengidentifikasi objek yang lebih besar dari 30 meter. Satelit China sudah menangkap tiga objek yang diduga pesawat hilang.

            Resolusi gambar dari bumi-Observing-1 (EO-1) dan kamera ISERV dapat digunakan untuk mengidentifikasi objek dari sekitar 98 kaki (30 meter) atau lebih besar, demikian kata Allard Beutel.

            NASA juga akan mengirimkan data ke Geological Survey’s Earth Resources Observations and Science Hazard Data Distribution System, yang telah membantu penanganan bencana internasional.

            Pada Jumat, pesawat Malaysia Airlines masih hilang dan area operasi diperluas hingga ke Samudera Hindia dan bersama rekan-rekan internasional pencarian dilakukan lebih ke timur dari Laut Cina Selatan dan ke Samudra Hindia. Demikian kata Menteri Transportasi Hishammudin Hussein.

            Sementara, isu pembajakan menguat dalam berbagai analisis dan temuan sejumlah media soal nasib Malaysia Airlines MH370. Semua kemungkinan tidak diabaikan, semua diselidiki dan Hishammudin mengaku transporder pesawat memang tidak mengeluarkan sinyal. 

            Sejumlah laporan media menulis, ada pesawat terbang hingga Kepulauan Andaman, Samudra Hindia. Ini menunjukan bahwa sang pilot memiliki kemampuan yang memumpuni.

           

           

1 komentar:

  1. Baccarat 101 | I'm Worli
    You'll find 제왕카지노 many variations of the game as well as variants of Baccarat, where the dealer งานออนไลน์ plays the popular game with a hand of 10 to 바카라 15.

    BalasHapus